-->

Gagal Bermain Google Adsense, Jadilah Pencari Kerang

Menjadi internet marketer itu bukan perkara gampang. Butuh ketekunan, keseriusan, dan kesabaran yang dalam. Tidak ada yang bisa langsung jadi, apalagi saat ini sudah banyak pesaingnya. Internet marketing bukan lagi sesuatu yang baru. Karena itu, banyak orang bermain di lini ini.

Saya termasuk orang yang terlambat belajar google adsense, walau sudah tergolong lama mengelola blog. Sejak dulu, saya hanya suka mengotak-atik desain blog, tanpa memedulikan untuk mengambil untung secara finansial dari kegiatan tersebut. Saya hanya enjoy saja sembari membuang-buang uang untuk membayar paket internet.

Saya mengenal blog sejak 2008. Dari tahun tersebut saya mulai aktif mengelola. Mengelola di sini lebih ke soal desain saja, bukan bagaimana rajin update postingan. Blog saya jarang sekali update tulisan. Yang lebih sering update hanya tampilannya saja.
mencari kerang
Teman saya mencari kerang di Kadura Barat, Pamekasan, 7 Januari 2014
Saya juga suka mengotak-atik alamat blog. Dari aeng-rasa.blogspot.com, beleng-bettung-blogspot.com, bukit-lancaran.blogspot.com, dll., hingga sekarang jaddung.blogspot.com. Nama terakhir ini sudah saya patenkan. Bahkan beberapa akun media sosial juga saya sematkan kata “jaddung”. Jaddung adalah nama kampung tempat saya lahir.

Dari proses yang panjang dalam dunia blogging, saya baru-baru ini saja tergerak untuk mencari penghasilan darinya, pasnya saat baru menikah. Dulu memang sempat memaksakan diri untuk mencari uang dari internet, namun gagal karena amunisi yang saya miliki masih cupet. Akhirnya saya putus asa dan gantung blog (maunya menyamakan dengan gantung sarung tinju, tapi jadi nggak asyik kedengarannya).

Lama dibiarkan terbengkalai, blog ini kembali saya daftarkan akun adsense. Saya hanya coba-coba. Jika berhasil, alhamdulillah, dan jika gagal, tampaknya saya harus mencari jalan lain mendapatkan rezeki. Yang tergambar dalam kepala saya adalah pekerjaan yang tak ada hubungannya dengan dunia online. Entah apa yang pas. Dalam pikiran masih ada satu peluang, yaitu pencari kerang. Tapi, bagaimana prospeknya?


0 Response to "Gagal Bermain Google Adsense, Jadilah Pencari Kerang"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel